kanker atau kanker ganas pada organ intim dapat didahului oleh luka atau kutil.
pengobatan yang terlambat dan kebiasaan mengobati sendiri dengan cara yang salah merupakan penyebab kelainan kulit yang dapat berubah menjadi ganas. kebiasaan mengupas kutil dan meneteskan obat kutil yang bersifat korosif di kelamin akan mengakibatkan luka yang semakin besar bila tidak segera ditangani dengan baik, hal ini menjadi sumber iritasi kronis pada kulit tersebut. faktor genetik, infeksi virus dan iritasi kronis merupakan faktor penyebab tumor ganas di kelamin. luka yang tidak nyeri akn makin melebar. penonjolan bagian tepi yang makin membesar. harus membuat kita waspada akan timbulnya kanker. kutil jengger kelmin berukuran besar dinamakan giant condyloma accuminatum. kindisi ini merupakan stadium prakanker. diagnosis pasti harus di dukung dengan pemeriksaan biopsy jaringan. pemeriksaan biopsy jaringan adalah pemeriksaan mikroskopis terhadap sedikit jaringan yang diambil dari tepi benjolan yang dianggap kanker, sebagian jaringan yang diambil itu di kirim ke laboratorium histopatologi untuk diperiksa lapis demi lapis, pemeriksaan ini menentukan stadium kanker tersebut. kanker yang sering ditemukan adalah squamous cell carcinoma, sejenis tumor ganas yang cepat menyebar dan merusak ke jaringan sekitarnya dak kelenjar getah bening di dekatnya.
pendarahan saat bersenggama (contact blooding) merupakan ciri khas pada wanita yang mempunyai kelainan leher rahim dan menjurus ke tumor ganas carcinoma cervix bila tidak tuntas di basmi. papsmear perlu segera dilakukan pada wanita.
PENGOBATAN
operasi pengangkatan badan dan leher rahim merupakan pilihan utama. operasi ini dapat dilanjutkan dengan chemotherapy atau terapi penyinaran (radiasi). dokter ahli bedah urologi dan dokter ahli kandungan merupakan konsultan bagi penderita kanker organ intim
disandur dari buku "memelihara organ intim"
oleh:Dina rustika
NIM: 4004090010
Prodi: kebidanan B
Sabtu, 30 Januari 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar